Resep Ayam Goreng Kemiri Gurih Untuk Menyambut Ramadan 2018
Sabtu, 05 Mei 2018
Ramadan 2018 memang masih sekitar sebulan lagi. Tapi, suasana Ramadan dan segala perniknya nampaknya sudah mulai ramai sejak saat ini. Beberapa acara menyambut Ramadan juga sudah disiapkan sebaik mungkin. Buat kamu yang hobi masak, menyiapkan daftar menu buka puasa dan sahur bisa nih dimulai sejak saat ini.
copyright vemale.com/Winda Carmelita |
Salah satu menu ramadan yang paling mudah dibuat dan disukai semua keluarga adalah ayam goreng ladies. Untuk itu, kali ini vemale memberikan resep ayam goreng kemiri yang gurih dan enak untuk menyambut ramadan. Seperti apa resepnya? Simak yang berikut ini.
Bahan
- 5 potong daging ayam
- Minyak goreng (secukupnya)
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 1 batang serai (memarkan)
- 2 cm jahe (memarkan)
Bumbu Halus
- 5 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- Merica (secukupnya, sedikit saja)
- 3 butir kemiri
- 3 cm kunyit
- Garam (secukupnya)
- Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
- Gula (secukupnya)
Cara Membuat
- Cuci daging ayam hingga bersih, tiriskan.
- Haluskan bumbu dan siapkan semua bahan.
- Gongso bumbu halus hingga harum (tidak perlu memakai minyak goreng).
- Tuang sedikit air ke dalam bumbu, masukkan daging ayam. Aduk rata.
- Tambahkan daun jeruk, daun salam, batang serau dan jahe ke dalam wajan.
- Masak daging ayam hingga matang dan bumbu meresap serta air asat.
- Angkat ayam yang telah matang, tiriskan.
- Siapkan wajan, beri minyak goreng secukupnya.
- Goreng ayam dengan api sedang sampai berwarna kecokelatan.
- Angkat ayam goreng yang telah matang, sajikan bersama sambal bawang, sambal kecap dan lalapan.
Itulah resep membuat ayam goreng kemiri yang enak gurih untuk persiapan menyambut Ramadan 2018. Selamat mencoba resep ini dan semoga keluarga di rumah suka ya. Tak hanya cocok sebagai menu buka puasa, ini juga cocok sebagai menu sahur.
Sumber: Vemale.com