Seorang Pria Depresi Bakar Mobilnya Sendiri di Tempat Pembuangan Akhir

Seorang warga Surabaya membakar mobilnya di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah Ngipik, Gresik. Pemilik mobil diduga mengalami depresi.

Seorang Pria Depresi Bakar Mobilnya Sendiri di Tempat Pembuangan Akhir
Bangkai mobil yang hangus dibakar oleh pemiliknya (Foto: dok. Istimewa)

Pemilik mobil itu diketahui bernama Ricky Wiryawan (45), warga Tambak Segaran, Kelurahan Rangkah, Tambaksari, Surabaya.

Ricky diduga membakar mobilnya sendiri Toyota Calya bernopol L 1990 FB berwarna putih. Proses pemadaman melibatkan dua unit mobil damkar milik Pemkab Gresik.

Kanit Reskrim Polsek Gresik Kota Ipda Yoyok Mardi mengatakan pemabakaran mobil itu dilakukan Ricky sekitar pukul 10.00 WIB. "Pemiliknya orang Surabaya. Dari informasi, dibakar sendiri, mengingat depresi," kata Yoyok saat dihubungi detikcom, selasa (10/9/2019).

Seorang Pria Depresi Bakar Mobilnya Sendiri di Tempat Pembuangan Akhir
Bangkai mobil yang hangus dibakar oleh pemiliknya (Foto: dok. Istimewa)
Yoyok menjelaskan, berdasarkan keterangan saksi, sang pemilik keluar dari mobil ketika MPV tersebut sudah dalam keadaan terbakar. "Tadi (TKP) keluar dari mobil. Setelah (pemilik) keluar, mobil sudah terbakar. Mungkin dibakar duluan. Untuk korban nihil," imbuh Yoyok.

Mobil yang dibakar itu diketahui oleh pemulung sampah di sekitar lokasi. Setelah itu, saksi melapor ke pengurus TPA Ngipik dan diteruskan ke Dinas Kebersihan Pemkab Gresik.

"Setelah itu, kemudian laporan ke Polsek. Dalam pemadaman, dua unit mobil Dinas Kebakaran Pemkab Gresik dilibatkan," terang Yoyok.

Setelah kobaran api bisa dipadamkan, pemilik mobil kemudian dievakuasi ke Polsek Gresik Kota. Ia didampingi oleh dokter dan tim dari Dinas Sosial Pemkab Gresik. Kepolisian juga sudah mencoba menghubungi pihak keluarga Ricky.

"Dari pihak keluarga sudah kami hubungi. Secara tidak langsung dari keterangan pihak keluarga memang menceritakan tentang penyakitnya Ricky. Memang sudah dua-tiga bulan ini kejiwaannya terganggu," tambah Yoyok.

"Dari informasi, dari Surabaya mau ke Jakarta. Tapi kok tiba di TPA Ngipik," lanjutnya.

Hingga saat ini Ricky, yang diduga mengalami depresi, masih berada di Polsek Gresik Kota. Rencananya pihak keluarga akan menjemputnya dan membawa ke Surabaya. Pria tersebut masih sibuk berbicara sendiri.

"Rencananya pihak keluarga akan menjemput dan membawa mobil dari rumah sakit," pungkas Yoyok.

Sumber: detik.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel