Raffi Ahmad Dipinang jadi Kepala Daerah, Nagita Slavina Bilang 'Aku Tersanjung'
Jumat, 17 Juli 2020
Raffi Ahmad dikabarkan dipinang menjadi Calon Wakil Walikota Tangerang Selatan oleh putri Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah. Raffi pun membenarkan kabar tersebut.
Menanggapi hal tersebut, Nagita Slavina mengaku tersanjung saat Raffi dipinang menjadi Calon Wakil Walikota Tangerang Selatan.
Raffi Tanggapi Kabar Dirinya Dipinang Jadi Kepala Daerah
Youtube TRANS7 OFFICIAL |
Melalui unggahan channel Youtube TRANS7 OFFICIAL, Raffi Ahmad membenarkan kabar beredar yang menyebut dirinya dipinang menjadi Calon Wakil Walikota Tangerang Selatan.
"Jadi kemarin, memang bener putrinya Abah Ma'ruf Amin, Ibu Siti Azizah memang ke rumah aku. Memang meminang aku untuk menjadi pendampingnya dia, jadi Wakil Walikota Tangerang Selatan, tapi aku bilang coba aku lagi berpikir-pikir dulu," ungkap Raffi.
"Bukannya aku mau menolak tapi rasa-rasanya aku masih belum punya bekal yang banyak dan aku masih mencintai acara OKAY BOS dan aku kayaknya belum bisa melepaskan.Tapi aku masih pertimbangkan," imbuhnya.
Nagita Slavina: Aku Tersanjung
Youtube TRANS7 OFFICIAL |
Ketika ditanya perasaan nya saat Raffi dipinang jadi Calon Wakil Walikota Tangerang Selatan, Nagita mengaku tersanjung.
"Karena kemarin udah dipinang juga, sebenernya tersanjung lah berarti wah suami gue berarti dipercaya bisa. Makanya aku selalu bilang sama Raffi, aku apapun dia mau jadi apa kita harus dukung," kata Nagita.
"Cuma kalau untuk menjadi pimpinan daerah atau bekerja untuk masyarakat benar-benar harus mau nyebur," imbuhnya.
Raffi Ditawari Maju Jadi Calon Wakil Walikota
Melansir dari Kapanlagi.com, Raffi Ahmad mengungkapkan jika putri Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah dan suaminya, Rapsel Ali datang berkunjung ke rumahnya. Raffi dipinang untuk maju sebagai Wakil Walikota di Pilkada tahun 2020.
"Ini suatu kehormatan juga beliau datang ke rumah. Ya aku coba pikirkan dulu deh yang pasti kalau memang segala niatnya apapun baik ya Insya Allah keputusan apapun yang terbaik," ujar Raffi Ahmad," kata Raffi dikutip dari Kapanlagi.com
Raffi Kaget
Instagram @raffinagita1717 |
Raffi Ahmad mengaku kaget saat dirinya mendapat tawaran menjadi Calon Wakil Walikota Tangerang Selatan.
"Ya masih pikir-pikir karena ya kaget juga kemarin datang. Ya apapun itu kalau untuk putrinya pak Ma’ruf Amin apapun aku support. Iya aku jadi atau tidak pun aku pasti support beliau," ujar Raffi.
Raffi Ahmad Siap Maju Pilkada?
Raffi Ahmad pun mengaku jika ia belum siap untuk menjadi kepala daerah dalam waktu dekat.
"Kalau pemilihan kan akhir tahun. Apakah aku siap mempersiapkan semuanya gitu aja sih. Tapi kalau pengabdian untuk negara kalau memang udah waktunya ataupun takdirnya ya kita mau nggak mau harus siap,” ungkap Raffi Ahmad.
Ketertarikan di Dunia Politik
Instagram @raffinagita1717 |
Ketika ditanya tentang ketertarikan terjun di dunia politik, Raffi tak memberikan jawaban secara tegas.
"Sebenarnya sama halnya dengan aku jadi artis aku cita-cita juga bukan jadi artis sebenarnya dulu. Tapi nggak tahu kenapa jadi artis. Ya ikutin arahnya aja sih. Tapi kan yang penting niat kita baik untuk jadi apapun itu. Kalau niatnya baik, jalannya baik ya Insya Allah apapun itu bisa baik gitu," terangnya.
Raffi Ingin Tambah Momongan
Raffi Ahmad mengatakan tak dapat memprediksi di usia berapa ia akan mulai serius terjun ke dunia politik. Kini, Raffi masih berencana untuk menambah momongan lagi.
"Wah belum (kepikiran umur berapa) sih aku juga. Kalau sekarang masih lagi pengin punya anak dulu deh. Hehe. Iya pengen nambah anak dulu," ungkap Raffi.